Selasa, 16 Februari 2010

GRAFOLOGI



Percaya atau tidak hanya dengan sebuah tulisan tangan berikut tanda tangannya kita bisa meramalkan atau memperkirakan sifat seseorang atau kondisi seseorang dalam keadaan tertentu lho…


Mau tau pribadi kamu dari tanda tangan kamu?baca yang berikut ini ya,,,

1. Tanda tangan terputus-putus itu perjalanan hidupnya tersendat-sendat dan tidak punya rencana awal yang matang.

2. Tanda tangan ruwet dan melingkar-lingkar itu orangnya suka mengeluh, sering memikirkan susahnya ketimbang senangnya.

3. Bentuk tanda tangan kecil berarti termasuk orang yang suka menyimpan banyak rahasia biasanya bila berperkara dengannya sulit terselesaikan.

4. Orang yang suka menambahkan pernik-pernik pada tanda tangan. Biasanya juga orang itu suka memanipulasi diri, mengada-ada atau bohong. Garis bawah pun punya arti kalau garisnya menempel di bawah tanda tangan,biasanya hidupnya tergantung pada orang lain.

5. Bila tanda tangan identik dengan karakteristik teks tulisan tangan bisa disimpulkan penulisnya suka merasa puas dengan dirinya sendiri.Akan bermakna lain lagi bila sebuah tanda tangan disertai dengan tanda titik, yang biasanya muncul pada akhir tanda tangan. tanda titik bisa juga melambangkan pendirian yang stabil, rasa curiga, dan mencoba menjaga jarak.

Bukan hanya dengan tanda tangan saja kepribadian seseorang dapat dilihat dari tulisan tanganpun kepribadian seseorang dapat dilihat...

Simak yu,,,

1. Arah kemiringan huruf

  • Ke kanan = ekspresif, emosional
  • Tegak = menahan diri, emosi sedang
  • Ke kiri = menutup diri

2. Bentuk umum huruf-huruf

  • Bulat atau melingkar = alami, easygoing
  • Bersudut tajam = agresif, to the point, energi kuat
  • Bujursangkar = realistis, praktek berdasar pengalaman
  • Coretan tak beraturan = artistik, tidak punya standar

3. Huruf-huruf bersambung atau tidak

  • Bersambung seluruhnya = sosial, suka bicara dan bertemu dengan orang banyak
  • Sebagian bersambung sebagian lepas = pemalu, idealis yang agak sulit membina hubungan (terlebih hubungan spesial).
  • Lepas seluruhnya = berpikir sebelum bertindak, cerdas, seksama

4. Spasi antar kata

  • Berjarak tegas = suka berbicara (mungkin orang yang selalu sibuk?)
  • Rapat/Seolah tidak berjarak = tidak sabaran, percaya diri dan cepat bertindak

5. Jarak vertikal antar baris tulisan

  • Sangat jauh = terisolasi, menutup diri, bahkan mungkin anti sosial
  • Cukup berjarak sehingga huruf di baris atas tidak bersentuhan dengan baris di bawahnya = boros, suka bicara
  • Berjarak rapat sehingga ujung bawah huruf ‘y’, ‘g’, menyentuh ujung atas huruf ‘h’, ‘t’ = organisator yang baik

6. Arah tulisan pada kertas

  • Naik/menanjak = energik, optimis, tegas
  • Tetap/lurus = perfeksionis, sulit bergaul
  • Turun = seorang yang tertekan atau lelah, kemungkinan menutup diri

8. Tekanan saat menulis

Makin kuat tekanan, makin besar intensitas emosional penulisnya.

9.Besar kecilnya tulisan

§ Tulisan yang berukuran kecil = pendiam, sering menyendiri tapi punya otak yang cemerlang,pikirannya selalu ilmiah dan nalarnya logis.

§ Tulisan tangan sedang = orang yang sangat terpaku kepada tradisi kuno atau hal-hal yang bersifat formil modern. Tipe ini sangat jitu dalam penggunaan logika untuk dasar referensi keputusan-keputusannya.

§ Jenis tulisan tangan yang besar = orang yang mempunyai ambisi,murah hati,selalu ingin dihargai oleh orang lain,suka melebihkan omong-omongan yang kurang perlu dan gemar membuat perhatian bagi sekelilingnya, ingin selalu tampil di depan, karena dia gemar berpetualang kemana-mana, mengikuti panggilan jiwanya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar